CirebonersID – Sebanyak 62 surat suara rusak ditemukan pada hari pertama proses sortir dan pelipatan (sorlip) untuk pemilihan gubernur Jawa Barat, Selasa, (5/11/2024).
Menurut Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi, dan Hubungan Masyarakat (HP2HM) Bawaslu Kota Cirebon, Nurul Fajri mengatakan, total surat suara yang telah disortir mencapai 102.727 lembar.
Dari jumlah itu, ditemukan 62 surat suara dalam kondisi rusak. Jenis kerusakan yang tercatat meliputi lubang kecil, noda tinta pada kolom yang diduga berasal dari proses percetakan, serta cacat lainnya.
“Surat suara yang dalam kondisi baik berjumlah 102.665 lembar,” kata Fajri, menambahkan bahwa data untuk hari kedua masih dalam proses rekapitulasi karena proses sortir masih berlangsung.
Fajri juga menyampaikan bahwa Bawaslu terus memperbarui hasil pengawasan setiap hari dari tim yang bertugas di gudang logistik tempat sorlip dilaksanakan.
Dia mengimbau agar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cirebon melaksanakan proses sortir dan pelipatan dengan teliti dan hati-hati guna memastikan semua surat suara yang didistribusikan berada dalam kondisi baik.
“Pengemasan kotak suara juga harus sesuai dengan jumlah yang tepat untuk mencegah masalah logistik di TPS saat hari pemungutan suara,” tutupnya.