Cireboners.id – Empat pegawai PT Kereta Api Indonesia (KAI) meninggal dunia dalam insiden tabrakan antara KA Turangga dan Commuterline Bandung Raya, Jumat (5/1/2024) sekitar pukul 06.03 WIB.
Korban meninggal atas insiden yang terjadi di petak jalur Stasiun Haurpuguh-Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat itu merupakan pegawai PT KAI yang terdiri dari Masinis, Asisten Masinis, Pramugara dan Security.
“Betul yang meninggal dunia empat orang pegawai KAI,” ujar Manager Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Ayep Hanapi kepada awak media, Jumat (5/1/2023).
Imbas dari kejadian tersebut, PT KAI menyampaikan permohonan maaf atas terganggunya layanan di keberangkatan penumpang. Jalur KA pada petak antara Haurpugur-Cicalengka belum dapat dilalui.
Manager Humas Daop 3 Cirebon, Rokhmat Makin Zainul mengatakan, bagi perjalanan KA yang hendak melintas di wilayah Haurpugur-Cicalengka, KAI akan melakukan upaya rekayasa pola operasi berupa jalan memutar dan pengalihan menggunakan angkutan lain.
Disebutkan, sejumlah KA harus memutar melalui Stasiun Cirebon dan Stasiun Prujakan. Di antaranya, KA Lodaya, KA Argo Wilis, KA Baturraden Ekspress, KA Pasundan, KA Serayu, dan KA Kutojaya Selatan.
Jalur rel antara Haurpugur-Cicalengka sementara ini tidak dapat dilalui akibat kecelakaan tersebut. KAI saat ini sedang berusaha melakukan upaya evakuasi kepada para penumpang di 2 KA yang menggalami musibah tersebut.
KAI sedang melakukan investigasi bersama KNKT untuk mengetahui penyebab kecelakaan.