Politik

Daftar Bacaleg Diiringi 14 Becak dan Burok, Demokrat Targetkan Delapan Kursi

×

Daftar Bacaleg Diiringi 14 Becak dan Burok, Demokrat Targetkan Delapan Kursi

Share this article

Cireboners.id – DPC Partai Demokrat Kota Cirebon resmi mendaftarkan 35 bakal calon legislatif ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kamis (11/5/2022).

Iring-iringan 14 becak lengkap dengan kendaraan kesenian burok, turut menyemarakkan proses pendaftaran seluruh bacaleg dari partai berlambang mercy tersebut.

Sebanyak 140 kader Demokrat ikut meramaikan konvoi menuju kantor KPU Kota Cirebon. Ketua DPC Partai Demokrat Kota Cirebon, Dian Novitasari yakin, antusias kader yang ikut mengantar proses pendaftaran ini menandakan partai besutan SBY ini siap berjuang pada kontestasi pileg 2024 mendatang.

“Hari ini, 35 bacaleg Partai Demokrat mendaftarkan ke KPU. Saya datang berserta bacaleg dengan para tim 140 pengurus, menggunakan 14 becak, dan memberikan 14 bunga mawar. Dengan arti, Partai Demokrat berjuang bersama rakyat,” ujarnya di Kantor KPU Kota Cirebon.

Novi menegaskan, partai peserta pemilu nomor urut 14 ini menargetkan perolehan delapan kursi pada pileg 2014 nanti.

Target tersebut dinilai realistis. Sebab, situasi penambahan menjadi lima daerah pemilihan (dapil) saat ini, Demokrat yakin ada keterwakilan kadernya dari setiap dapil.

Diketahui, anggota legislatif petahana dari Demokrat berjumlah empat orang. Artinya, dengan target delapan kursi parlemen, Partai Demokrat harus lebih ekstra meraup suara untuk menambah empat legislator.

“Kami menargetkan delapan kursi. Mudah-mudahan dari lima dapil ini semua terisi keterwakilan dewan dari Demokrat,” katanya.

Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Demokrat Jawa Barat, Handarujati Kalamullah mengatakan, target delapan delapan kursi ini merupakan target rasional. Dengan skema lima dapil ini, Partai Demokrat Kota Cirebon berupaya membenahi masing-masing dapil.

Termasuk, memaksimalkan dapil yang dianggap potensial meraih suara terbanyak. Pria akrab disapa Andru juga yakin dengan adanya bacaleg-bacaleg baru sangat mungkin menambah amunisi dan meningkatkan perolehan suara Partai Demokrat.

“Pak Jaja Sulaeman mantan ASN, mantan kadisdik, kepala perupustakaan dan asisten daerah ini memiliki rekam jejak yang baik dan memilih Partai Demokrat sebagai aspirasi politiknya. Serta, banyak calag-caleg milenial yang mampu mengakomodir pemilih-pemilih muda,” kata Andru.