Cireboners.id – Ribuan masyarakat mengikuti agenda jalan sehat bersama HUT ke-58 Partai Golkar, Minggu (16/10/2022).
Sekitar 2.500 peserta berkumpul di halaman Gedung Negara, Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon.
Agenda tersebut bagian dari upaya Partai Golkar mendekatkan diri dengan masyarakat. Kegiatan jalan sehat Partai Golkar tersebut serentak dilaksanakan lebih dari 570 kota/kabupaten se-Indonesia.
Sejumlah politisi senior Golkar hadir di acara tersebut. Seperti, anggota Dewan Pertimbangan Presiden, Agung Laksono dan anggota DPR RI dari Dapil Vlll, Dave Laksono.
Kemudian, anggota Fraksi Golkar Jawa Barat, Lili Eliyah; Ketua DPD Golkar Kota Cirebon, Andri Sulistiyo, Sekretaris DPD Golkar Kota Cirebon, Agung Supirno dan Bendahara DPD Golkar Kota Cirebon, Ana Susanti.
Pada kesempatan itu, Agung Laksono mengatakan, peserta jalan sehat bukan saja dari kalangan kader atau pengurus partai, melainkan juga masyarakat umum.
Dia pun menyampaikan terima kasih atas partisipasi masyarakat yang sudah terlibat acara HUT ke-58 Partai Golkar.
“Kami menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang semangat dan antusias mengikuti jalan sehat ini. Pesertanya bukan hanya kader Golkar tapi masyarakat umum juga. Di Jakarta juga diselenggarakan yang diikuti kurang lebih 20 ribu orang,” katanya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Kota Cirebon, Andrie Sulistiyo menjelaskan, peserta jalan sehat di Kota Cirebon diikuti kurang lebih 2.500 peserta.
Melihat antusias tinggi masyarakat mengikuti agenda HUT ke-58 Partai Golkar, dia yakin siap menyambut kemenangan pada kontestasi pileg 2024 mendatang.
Menurutnya, Partai Golkar siap menyambut kemenangan pada kontestasi pileg mendatang. Akan tetapi, tidak melupakan masyarakat sebagai basis massa partai.
“Semangatnya kembali pada kemenangan partai. Kami tetap tidak melupakan masyarakat, karena masyarakat adalah yang menghidupi kami. Ketika masyarakat sejahtera, Partai Golkar akan menang,” katanya.