Style

3Store Pindah Kantor Operasional, Digitalisasi Layanan Manjakan Pelanggan

×

3Store Pindah Kantor Operasional, Digitalisasi Layanan Manjakan Pelanggan

Share this article
Pelanggan Tri menikmati layanan di kantor 3Store baru di Jalan Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon.

Cireboners.id – Optimalisasi layanan kepada pelanggan, Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat) melalui brand Tri memindahkan kantor operasional 3Store di Jalan Cipto Mangunkusumo Kelurahan Pekiringan, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.

Pemindahan kantor 3Store diresmikan pada Rabu, (08/06/2023). District Operation Head Central & West Java Indosat Ooredoo Hutchison, Robby Hikmat Permana mengatakan, dominasi pelanggan Tri dari kalangan milenial tentu disesuaikan dengan konsep layanan berbasis digital.

Selain itu, fasilitas 3Store dilengkapi dengan banyak digitalisasi pelayanan sehingga lebih cepat dan memudahkan pelanggan. Dengan begitu, pelanggan baru Tri dapat merasakan pengalaman digital kelas dunia.

“Kantor 3Store yang baru ini hadir dengan jam operasional mulai pukul 09.00 hingga 19.00 WIB. Buka pada Senin hingga Sabtu,” ujarnya usai meresmikan kantor 3Store, Rabu, (08/06/2023).

Robby pun menjelaskan, layanan pelanggan Tri sudah berbasis digital touch points yaitu layanan 3Care yang tidak hanya melayani pelanggan lewat telepon, namun berbasis digital chat.

“Di samping itu, 3DigiBox berupa vending machine dan 3Kiosk yang tersebar di area rural atau pedesaan,” katanya.

Hal serupa disampaikan SVP-Head of Customer Experience Indosat Ooredoo Hutchison, Julandi George Fransiskus bahwa semakin luasnya jaringan Tri di Cirebon, Indosat terus berkomitmen hadir lebih dekat dengan pelanggan dengan terus memperbaiki kualitas layanan.

Hal itu didukung dengan adanya Grand Opening 3Store Cirebon yang melengkapi tujuh lokasi 3Kiosk dan dua lokasi 3Digibox yang tersebar di Cirebon.

“Kantor 3Store ini, pelanggan Tri juga memperoleh layanan mulai dari penggantian kartu hilang atau rusak, upgrade SIM ke 4G, pengisian pulsa dan paket data Tri, penjualan kartu perdana prabayar, hingga layanan lainnya,” tutupnya. (Ibnu)