Daerah

Rieke Diah Pitaloka Ditunjuk Jadi Penasihat Kebijakan Pembangunan Daerah Cirebon

×

Rieke Diah Pitaloka Ditunjuk Jadi Penasihat Kebijakan Pembangunan Daerah Cirebon

Share this article
Rieke Diah Pitaloka jadi penasihat pembangunan Cirebon.
Rieke Diah Pitaloka jadi penasihat pembangunan Cirebon.

CirebonersID — Pemerintah Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, resmi mengangkat Anggota Komisi VI DPR RI Rieke Diah Pitaloka sebagai penasihat kebijakan pembangunan daerah.

Penunjukan ini bertujuan untuk memperkuat arah kebijakan yang berpihak pada masyarakat dan didasarkan pada data akurat.

Bupati Cirebon, Imron, menyampaikan bahwa keputusan ini telah difinalisasi melalui surat keputusan (SK) yang diserahkan secara resmi pada Kamis (17/4).

“Pengangkatan ini merupakan langkah konkret kami, untuk melibatkan para ahli dan tokoh nasional dalam merancang arah pembangunan di Kabupaten Cirebon yang lebih baik,” ujarnya dalam keterangan pers di Cirebon, Jumat (18/4/2025).

Dinilai Punya Dedikasi Tinggi terhadap Rakyat

Imron menjelaskan bahwa Rieke tidak hanya dipilih karena jabatannya di DPR RI, tetapi juga karena dedikasinya dalam memperjuangkan kepentingan rakyat serta keterikatan emosionalnya dengan tanah leluhur di Cirebon.

“Kami memandang Ibu Rieke sebagai sosok yang tidak hanya memahami kebijakan publik, tapi juga memiliki keterikatan emosional dengan Cirebon. Ini penting agar pembangunan yang dirancang juga punya pendekatan kultural,” tambahnya.

Pemkab Cirebon saat ini tengah menghadapi berbagai tantangan pembangunan, seperti ketimpangan antarwilayah, peningkatan infrastruktur, akses pendidikan, layanan kesehatan, hingga kebutuhan reformasi birokrasi yang berbasis teknologi informasi dan data.

Bupati menegaskan pentingnya memastikan seluruh kebijakan dan alokasi anggaran dibuat berdasarkan kondisi nyata di lapangan.

“Selama ini kita masih menghadapi ketimpangan pembangunan, baik antarwilayah maupun antarbidang. Maka kami ingin memastikan setiap kebijakan dan anggaran yang dikeluarkan benar-benar berdasarkan data lapangan,” tegasnya.

Imron optimistis, kehadiran Rieke mampu memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, terutama dalam hal regulasi, program strategis nasional, serta peningkatan kapasitas kelembagaan di daerah.

Sementara itu, Rieke Diah Pitaloka menyambut baik kepercayaan yang diberikan Pemkab Cirebon dan menyatakan komitmennya untuk menjalankan amanah ini dengan serius. Ia mengatakan akan mengadopsi pendekatan pembangunan berbasis data presisi.

“Kami akan mulai dari Desa Astana, desa tempat leluhur saya dipeluk bumi. Dari sana, kita akan bangun model pembangunan yang bisa direplikasi ke wilayah lain di Kabupaten Cirebon,” tuturnya.

Rieke menilai model pembangunan berbasis data presisi penting agar setiap program yang diluncurkan bersifat terukur, tepat guna, dan berdampak langsung bagi masyarakat.