Griyasawala

Wakil Ketua DPRD Apresiasi Berdirinya Perempuan Berkebaya Indonesia di Cirebon

×

Wakil Ketua DPRD Apresiasi Berdirinya Perempuan Berkebaya Indonesia di Cirebon

Share this article

CirebonersID –  DPRD Kota Cirebon mengapresiasi berdirinya Perempuan Berkebaya Indonesia (PBI) di Cirebon.

Pengukuhan PBI Cirebon ini dinilai mampu menumbuhkan kecintaan bagi generasi muda terhadap kebaya sebagai identitas bangsa.

Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon, Harry Saputra Gani SH menyampaikan, berdirinya pengurus PBI Cabang Cirebon ini mampu memasyarakatkan kebaya sebagai identitas budaya bangsa di Cirebon.

Harry juga berharap, kepengurusan PBI Cirebon yang baru dilantik ini diharapkan bisa menjadi langkah awal untuk memasyarakatkan kebaya di Cirebon dan sekitarnya.

Ia juga menyatakan, DPRD Kota Cirebon mendukung penuh berdirinya PBI Cirebon untuk berkolaborasi dengan pemerintah daerah agara busana kebaya kembali dicintai masyarakat dan menjadi identitas perempuan Indonesia.

“Selamat atas dilantiknya PBI Cirebon. Berdirinya PBI di Cirebon ini bukan lagi melestarikan kebaya, tapi harus bisa bagaimana memasyarakatkan. Kami mengusulkan agar PBI berkolaborasi dengan pemerintah daerah,” ujarnya.

Ketua PBI Cabang Cirebon, Hj. Garnis Mutiara Shavira SH H menyampaikan, visi Perempuan Berkebaya Indonesia ini menjadikan kebaya sebagai simbol kekuatan dan keanggunan perempuan yang relevan dengan perkembangan zaman.

Selanjutnya, PBI Cirebon akan berfokus melestarikan, mempopulerkan, dan meningkatkan kualitas kebaya melalui pelatihan, workshop, dan kerja sama dengan berbagai pihak.

PBI Cirebon berupaya mendekatkan kebaya kepada generasi muda sebagai busana yang diminati untuk acara formal maupun informal. PBI Cirebon juga berkomitmen menjadi pelopor pelestarian kebaya sebagai identitas perempuan Indonesia di wilayah Kota dan Kabupaten Cirebon.

“Kebaya bukan sekadar pakaian,melainkan simbol budaya yang harus dilestarikan. Kami ingin Cirebon menjadi pelopor pelestarian budaya berkebaya. Peluncuran ini diharapkan menjadi langkah awal memperkuat identitas budaya di era modern,” katanya.

Sementara itu, Wakil Walikota Cirebon, Siti Farida Rosmawati SPdI berharap PBI Cirebon bisa berkolaborasi dengan pemerintah daerah Kota Cirebon untuk berkontribusi nyata menjadikan kebaya sebagai identitas budaya bangsa.

Di samping itu, ia berharap PBI Cirebon dapat menggerakkan para pelaku ekonomi kreatif dan desainer kebaya dari Kota Cirebon untuk menciptakan karya terbaiknya.

“Saya berharap, PBI Cirebon ke depan dapat menciptakan peluang ekonomi kreatif bagi para desainer melalui workshop dan pelatihan,” tuturnya. (Ibnu)